Samarinda, infosatu.co – Partai Amanat Nasional (PAN) Kalimantan Timur (Kaltim) mulai mengkonsolidasikan kekuatan menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2029.
Target yang diusung tidak main-main: masuk dalam jajaran empat besar, baik secara nasional, provinsi, maupun di tingkat kabupaten dan kota.
“Ini sesuai instruksi Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan,” ujar Mantan Ketua MPP PAN Kalimantan Timur, Erwin Izharuddin, kepada wartawan usai rapat pleno PAN di Hotel Harris, Samarinda, Selasa, 11 Juni 2025.
Erwin menegaskan bahwa target tersebut bukan hanya ambisi personal maupun daerah, tetapi merupakan arah gerak resmi partai sebagaimana dikomandokan dari pusat.
Karenanya, struktur partai di daerah harus dimantapkan sebagai langkah awal.
Konsolidasi organisasi dan revitalisasi kelembagaan partai akan menjadi fondasi kerja politik ke depan.
“Harus optimis, karena kita punya tujuh menteri. Kalau kita pesimis, kader semua tidak berjalan,” kata Erwin, merujuk pada posisi strategis PAN dalam kabinet pemerintahan saat ini.
Saat ini ada tujuh kader PAN yang duduk sebagai menteri dan wakil menteri di kabinet Merah Putih.
Menurut dia, menjadi modal besar untuk menunjukkan bahwa PAN adalah partai yang dipercaya untuk mengurus kepentingan rakyat secara langsung.
Momentum keberadaan di dalam pemerintahan inilah yang, menurut Erwin, harus dimanfaatkan dengan kerja keras di semua lini.
Dalam waktu dekat, kata dia, DPW PAN Kaltim akan melakukan pemantapan struktur partai di setiap DPD kabupaten dan kota.
Selain itu, pembentukan Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) di setiap DPD juga tengah digarap serius.
Sebelumnya, hanya DPW yang memiliki struktur badan tersebut.
PAN juga membidik posisi kepala daerah di sejumlah wilayah Kalimantan Timur.
Meski tidak menyebut secara eksplisit daerah mana yang ditargetkan, Erwin menyampaikan bahwa setidaknya ada tiga daerah yang sedang dipersiapkan untuk menciptakan “kejutan”.
“Kita targetkan tiga. Ini kejutan semua,” ungkapnya tanpa merinci lebih jauh.
Mantan Wakil Ketua DPW PAN Kaltim itu juga menyerukan pentingnya menjaga soliditas internal.
Menurutnya, kekompakan kader merupakan syarat mutlak bagi partai untuk terus tumbuh dan menjadi kekuatan politik utama yang memperjuangkan kepentingan masyarakat.
Senada dengan Erwin, Sekretaris DPW PAN Kaltim, Jasno, menegaskan komitmen organisasi untuk mewujudkan target empat besar.
Kepengurusan baru, menurutnya, membawa semangat baru yang diarahkan sepenuhnya untuk kerja pemenangan di seluruh wilayah Kalimantan Timur.
“Dengan kepengurusan yang baru ini, pasti ada semangat baru. Kita fokus pemenangan di daerah,” ujarnya.
DPW PAN Kaltim, sambung Jasno, membidik perolehan minimal enam kursi dari enam daerah pemilihan. Target ini juga merupakan langkah korektif atas hilangnya lima kursi dalam pemilu sebelumnya.
Selain itu, PAN berusaha merebut kembali kursi pimpinan eksekutif di tingkat provinsi yang sempat hilang dari genggaman.
“Lima kursi yang ilang harus kita kembalikan. Kita juga berusaha mengembalikan kursi pimpinan (eksekutif) provinsi yang hilang. Kita juga fokus bekerja sesuai dengan target nasional,” kata Jasno optimis.
Sebelumnya, DPW PAN Kaltim baru saja merampungkan Musyawarah Wilayah (Muswil) VI yang digelar pada Rabu, 30 April 2025.
Dalam forum tersebut, Erwin Izharuddin resmi ditetapkan sebagai Ketua DPW PAN Kaltim untuk periode 2025-2030.
Penetapan itu dilakukan oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN setelah melalui proses seleksi yang melibatkan 23 calon ketua lainnya.
Adapun Sigit Wibowo ditetapkan sebagai Ketua Harian DPW PAN Kaltim, melengkapi komposisi kepemimpinan yang baru.
Diharapkan mampu membawa PAN Kaltim tampil kompetitif dan progresif di Pemilu mendatang.