infosatu.co
BalikpapanHUKUM

Rumah Warga Runtuh Diterjang Ombak, Korban di Larikan Kerumah Sakit

Penulis : Lilik Sismiati – Editor : Sukrie

Balikpapan,infosatu.co– Rumah warga di RT. 03 Klandasan Ulu Balikpapan runtuh diterjang ombak, korban langsung di larikan kerumah sakit malam itu juga dibantu oleh warga setempat dan pihak keamanan, Selasa malam (18/6/2019)

Kejadian tersebut dialami Haerudin beserta keluarganya yang tinggal  di RT 03 No 88 Kelurahan Klandasan Ulu Balikpapan Kota. Kabarnya rumah korban di seret ombak karena rumahnya berdekatan dengan pantai (laut)

Dari laporan warga menyebutkan bahwa bencana alam ini terjadi sekitar pukul 20.00 wita, dan seluruh anggota keluarga yang pada saat kejadian berada di dalam rumah, istri Haerudin Ace (57), Rahmawati anak (19), Resti anak (10) dan Sakila cucu Haerudin yang masih berusia 2 tahun

Melihat rumah Haerudin roboh, warga langsung menghubungi anggota TNI maupun polisi terdekat untuk membantu korban dan korban dilarikan ke rumah sakit Bhayangkara Balikpapan dibantu BPBD Kota Balikpapan untuk membantu penyelamatan korban

Menurut Usman Ali Kabid Rehan dan Rekontruksi BPBD, mengatakan bahwa kami langsung mengevakuasi dan membawa korban ke Rumah Sakit Bhayangkara Balikpapan

“Kejadiannya terjadi secara tiba-tiba, dan dalam kejadian tersebut ada empat orang korban, yakni Haerudin,Ace Rahmawati, Resti dan Sakila yang masih berusia 2 tahun,”ucapnya

Related posts

Polresta Apresiasi JMSI Balikpapan Lewat Piagam ‘Polri untuk Masyarakat’

Adi Rizki Ramadhan

Mentan Andi Amran: Kaltim Tidak Tergantung Lagi dengan Beras Luar Daerah

Nur Alim

Kuasa Hukum AG: FA Sudah Pakai Narkotika Sebelum ke Hotel

Martin

You cannot copy content of this page