infosatu.co
DPRD Samarinda

Revitalisasi GOR Segiri Rampung, Deni Hakim Usulkan UPTD Sebagai Pengelola Gedung

Teks: Anggota DPRD Kota Samarinda, Deni Hakim Anwar.

Samarinda, infosatu.co – Proyek revitalisasi Gelanggang Olahraga (GOR) Segiri Samarinda, Kalimantan Timur yang menelan anggaran sekitar Rp39 miliar telah rampung. Peresmiannya pun juga telah dilangsungkan.

GOR yang dulunya redup, kini jauh lebih cerah dengan pencahayaan yang memadai. Setiap tribun juga dilengkapi dengan single seat yang nyaman dan area VIP yang eksklusif.

Fasilitas interior yang lebih bagus daripada sebelumnya itu mengundang perhatian anggota DPRD Kota Samarinda Deni Hakim Anwar.

Ia menilai, progres pembangunan GOR Segiri telah menunjukkan kemajuan signifikan dibandingkan beberapa bulan lalu.

Ketika itu, anggota dan Panitia Khusus Laporan Keterangan Pertanggungjawaban DPRD Samarinda melakukan inspeksi mendadak di lokasi proyek tersebut.

“Dulu saat sidak, kondisinya masih jauh dari selesai. Lapangan, lantai, dan bagian dalam gedung belum rampung. Tapi sekarang, semua sudah final dan hasilnya sangat baik,” ujarnya, Senin (25/11/2024).

Meski demikian, Deni mengingatkan pentingnya pemeliharaan fasilitas di GOR Segiri oleh Pemerintah Kota Samarinda.

Ia berharap pengelolaan gedung yang telah dilengkapi dengan fasilitas modern ini nantinya diserahkan kepada Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD).

“Kami DPRD akan terus mengawasi agar pemeliharaan dilakukan secara maksimal, sehingga tidak ada kerusakan besar yang muncul di kemudian hari,” tambahnya.

GOR Segiri disebut sebagai fasilitas olahraga dengan standar internasional yang memiliki berbagai sarana lengkap, seperti sound system, AC, ruang rapat, hingga ruangan terkoneksi.

Hal ini diharapkan dapat mendukung optimalisasi pemanfaatan gedung tersebut. Deni juga menyarankan organisasi perangkat daerah terkait untuk segera menyiapkan prosedur penyewaan gedung.

“Karena sudah full facility, pengguna tidak perlu menyewa perlengkapan tambahan. Prosedur yang jelas akan membuat pemanfaatannya lebih maksimal,” ungkapnya.

Dengan desain modern yang memperhatikan ornamen dalam dan luar gedung, GOR Segiri disebut mampu menunjang kapasitas kegiatan bertaraf internasional.

Namun, keberlanjutan fungsi dan daya tahan fasilitas ini dinilai bergantung pada upaya pemeliharaan yang konsisten oleh pihak pengelola.

Related posts

DPRD Samarinda-PPU Bahas Regulasi Retail Modern, Komitmen Lindungi Pedagang Lokal

Emmy Haryanti

Kasus Dugaan Kekerasan Terhadap Nazwa, DPRD Tegaskan Pentingnya Perlindungan Anak

Emmy Haryanti

Komisi IV Nilai Positif Dinkes Samarinda, Soroti Peningkatan Layanan Puskesmas

Emmy Haryanti

Leave a Comment

You cannot copy content of this page