infosatu.co
DPRD Samarinda

Kunjungan ke Posyandu Menurun, Petugas Puskesmas Diminta Aktif Turun Gunung

Teks: Anggota Komisi IV DPRD Samarinda Maswedi

Samarinda, infosatu.co – Anggota Komisi IV DPRD Samarinda Maswedi menekankan pentingnya peran Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) dalam memantau perkembangan dan gizi anak sejak dini. Juga, dalam upaya menurunkan angka stunting.

Maka, pihak orang tua harus rutin membawa anak balitanya ke Posyandu di dekat tempat tinggalnya untuk mengetahui pertumbuhan si buah hati.

Namun, Maswedi menyayangkan masih banyaknya orang tua yang kurang peduli untuk membawa anaknya ke Posyandu.

“Orang tua harus memanfaatkan keberadaan Posyandu. Dengan cara itulah kita dapat memantau (perkembangan dan pertubuhan anak). Kami sangat prihatin (karena kurang pedulinya orang tua membawa anak ke Posyandu),” ujar Maswedi, Selasa (9/7/2024).

“Karena dengan cara ini, anak bisa terlepas dari stunting dan lain-lain. Karena Posyandu ini kan sebenarnya membantu,” lanjutnya.

Dengan membawa anak ke Posyandu, ia melanjutkan, orang tua bisa mencatat dan mengamati tumbuh kembang anaknya secara detail. Catatan kesehatan ini dapat menentukan pola asuh dan pola makan yang baik bagi anak.

“Harapannya kita juga harus memanfaatkan fasilitas yang memang disediakan bagi orang tua untuk mengontrol (tumbuh dan kembang) anak-anaknya,” jelasnya.

Maswedi juga meminta agar pihak Posyandu bersama Puskesmas rutin memberikan sosialisasi kepada warga. Salah satunya tentang jadwal pemantauan bagi anak-anak. Sebab, langkah ini merupakan bagian dari upaya menurunkan angka stunting.

“Karena mereka yang bertanggung jawab di wilayah mereka masing-masing. Jika Puskesmas menyadari adanya penurunan kesadaran orang tua untuk datang ke Posyandu, mereka harus lebih giat menyampaikan kepada masyarakat,“ katanya.

“Sekali lagi, mereka (petugas Puskesmas) adalah ujung tombak dari Dinas Kesehatan daerah masing-masing,” pungkasnya.

Related posts

Permintaan Depo Arsip hingga Perda Literasi, Dispusip Samarinda Dapat Lampu Hijau DPRD

Adi Rizki Ramadhan

Iswandi: Pentingnya Transparansi Proyek Multiyears, Kritik Fraksi Bukan untuk Konfrontasi

Emmy Haryanti

Samri Shaputra: Toleransi Harus Berangkat dari Rasa Saling Nyaman

Emmy Haryanti

Leave a Comment

You cannot copy content of this page