infosatu.co
AdvetorialDiskominfo Kukar

Diskominfo Kukar Luncurkan Proper Lobiku Menuju Tranformasi SPBE

Kukar, Infosatu.co – Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Kutai Kertanegara,saat ini sudah mempunyai Lobiku ( Digital Mobile Team Kutai Kartanegara), yakni layanan digital terpadu Diskominfo.

Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Kukar Dafip Haryanto, menerangkan Digital Mobile Team, merupakan proyek perubahan pelaksanaan percepatan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) yang menyediakan layanan pendampingan, konsultasi serta penyelesaian masalah perangkat daerah di lingkup Pemerintah Kabupaten Kukar menuju tranformasi digital SPBE

“Ini merupakan implementasi SPBE yang berkaitan dengan proses pembelajaran yang kami lakukan di PKN II dan diterapkan di OPD, dengan memperhatikan diskusi, melakukan pemetaan terhadap persoalan yang dihadapi dan kita sepakat menggagas tim pelayanan digital terpadu,” jelasnya, Kamis (20/10/2022), di Kantor Diskominfo Kukar.

Untuk membantu percepatan akselerasi SPBE dan mewujudkan kemudahan pelayanan publik dan masyarakat, kata Dafip Haryanto, pihaknya terus berupaya mengaktualisasikan penerapan teknologi, salah satunya adalah melakukan terobosan mulai dari OPD hingga sampai ke desa-desa.

“Ada desa yang malah tanpa kita sentuh. Kita hanya mendaftarkan domainnya saja tetapi di sisi implementasinya sudah dilakukan,”katanya.

Diskominfo Kukar pun telah berkoordinasi dengan Dinas Pemberdayaaan Masyarakat dan Desa (DPMD) terkait implementasi Sistem Keuangan Desa (Sikeudes) secara online. Hal ini kata dia, tidak terlepas dari sarana dan prasarana penunjang.

Dafi berharap proyek perubahan tersebut dapat mencapai target yang telah ditentukan baik jangka pendek, jangka menengah dan jangka panjang dapat terealisasi.

Untuk mencapai target-target ini, tambah Dafip, tentunya harus didukung dengan sumber daya yang mempuni dan dukungan serta jaminan kebijakan dari kepala daerah.

“Sudah ada dukungan dari Pak Bupati, Pak Sekda. Tentunya tidak hanya pada proses program, tetapi dari sisi pemanfaatan, penggunaan sumber daya, anggaran dan sebagainya. Ini yang penting sekali,” pungkasnya.

Related posts

Bupati Aulia Ajak Jurnalis Tak Hanya Penyampai Kabar, Tapi Juga Mitra Berpikir

Adi Rizki Ramadhan

Aulia-Rendi Fokus Layanan Kesehatan dan Infrastruktur Sejak Hari Pertama

Adi Rizki Ramadhan

Pemkab PPU Studi Tiru Mall Pelayanan Publik ke Kutai Kartanegara

Martinus

Leave a Comment

You cannot copy content of this page