infosatu.co
Uncategorized

Dewan Terima Kunjungan Pejabat Rutan Balikpapan

Pejabat Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas II B Balikpapan saat berkunjung ke Kantor DPRD Balikpapan, Senin (26/4/2021). (Foto: Lilik)

Balikpapan, infosatu.co – Pejabat Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas II B Balikpapan berkunjung ke Kantor DPRD Balikpapan di Jalan Jenderal Sudirman, Senin (26/04/2021). Kunjungan diterima langsung oleh Wakil Ketua DPRD Balikpapan Budiono di ruang kerjanya.

Budiono mengatakan kehadiran dua pejabat dari Rutan Klas II B Balikpapan yakni Juwansyah dan Galih untuk menjalin silaturahmi juga dalam rangkaian Hari Bhakti Permasyarakatan ke-57.

Tak sekadar berkunjung, mereka juga berdiskusi membahas berbagai perkembangan pembangunan di Kota Beriman.

“Kunjungan ini juga bagian dari sinergitas antara Rutan Kelas II B Balikpapan dan DPRD Balikpapan. Semoga Rutan Kelas II B Balikpapan semakin maju dan sukses selalu,” kata Budiono. (editor: irfan)

Related posts

Pemerintah dan CISAC Sepakat Perkuat Transparansi Pengelolaan Royalti Musisi Indonesia

Rizki

Menkum Resmikan 267 Posbakum di Jakarta, Dorong Akses Keadilan bagi Kaum Rentan

Martinus

Kemenkum Dorong Reformasi Tata Kelola Royalti Musik

Martinus

Leave a Comment

You cannot copy content of this page