Samarinda, infosatu.co – Wakil Ketua DPRD Kota Samarinda, Rusdi, memberikan tanggapan terkait kebijakan Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) yang mengadakan program rekreasi gratis selama tiga bulan di beberapa daerah di Kaltim.
Ia menyambut baik inisiatif tersebut karena dapat membantu memperkenalkan berbagai destinasi wisata, khususnya yang ada di Samarinda.
Namun, Rusdi menegaskan bahwa kebijakan ini hanya berlaku untuk tempat wisata yang dikelola oleh pemerintah.
Sementara itu, destinasi wisata yang dikelola oleh pihak swasta memiliki aturan tersendiri dan tidak bisa serta-merta dimasukkan dalam program ini.
“Kami menyambut baik program pemerintah. Ini bisa menjadi kesempatan untuk memperkenalkan destinasi wisata di Samarinda,” ujarnya pada Kamis, 3 April 2025.
Beberapa tempat wisata yang termasuk dalam program ini antara lain Museum Mulawarman di Tenggarong serta Pusat Penangkaran Rusa di Penajam Paser Utara (PPU).
Rusdi menilai bahwa jumlah destinasi wisata di Samarinda masih terbatas dan belum dilengkapi dengan banyak wahana pendukung.
Ia berharap program rekreasi gratis ini dapat mendorong pemerintah untuk terus mengembangkan sektor pariwisata di daerah.
Selain itu, menurutnya, promosi yang lebih luas juga perlu dilakukan agar semakin banyak masyarakat mengetahui serta memanfaatkan fasilitas rekreasi gratis yang telah disediakan.