infosatu.co
PEMKOT SAMARINDA

Stok Elpiji 3 Kilogram Kosong di Samarinda Dampak Distribusi oleh Pertamina

Teks : Wakil Wali Kota Samarinda Rusmadi Wongso

Samarinda, infosatu.co – Wakil Wali Kota Samarinda Rusmadi Wongso melakukan pengecekan pasokan elpiji 3 kilogram di pasaran. Langkah ini dampak dari kekhawatiran warga karena menghilangnya gas elpiji yang beredar saat menjelang Lebaran 2024.

Untuk itu, Rusmadi mendatangi stok gas elpiji di SPBU Kebaktian. Dari hasil pantauan itu diketahui bahwa kekosongan yang terjadi hanya sementara waktu. Sebab, elpiji tiga kilogram masih dalam proses pengiriman oleh pihak Pertamina.

“Kami juga tadi memastikan tidak boleh ada yang namanya retail kosong. Ini kuncinya kan di agen. Nanti kita koordinasi dengan Pertamina untuk memastikan agen ini ke pangkalan-pangkalan itu tersedia,” katanya, Rabu (3/4/2024).

Selain itu, Rusmadi menekankan agar harga gas elpiji kapasitas tiga kilogram tidak boleh melebihi Rp18.000 per tabung. Hal ini penting terutama menjelang hari Lebaran. Sebab , tingkat kebutuhan masyarakat terhadap elpiji meningkat untuk keperluan memasak dan kegiatan rumah tangga lainnya.

“Jika masyarakat mendapatkan harga di atas itu, maka bisa dilaporkan saja,” tuturnya.

Ia pun berharap ketersediaan gas elpiji 3 kilogram dapat terjaga dengan baik dan didistribusikan kepada masyarakat sesuai dengan kebutuhan.

“Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda akan terus memantau situasi dan memastikan pasokan gas aman jelang Lebaran agar masyarakat dapat merayakan dengan nyaman,” pungkasnya.

Related posts

Sengketa Lahan Puskesmas, Pemkot Berpegang Putusan Pengadilan

Dhita Apriliani

DPRD Soroti Klaim Aset Pemkot, Status Lahan Warga Dipertanyakan

Dhita Apriliani

Pendapatan Asli Daerah Kota Samarinda 2025 Capai 94,63 Persen

Firda

Leave a Comment

You cannot copy content of this page