infosatu.co
Uncategorized

DPRD Balikpapan Ikut Sukseskan Vaksinasi Covid-19

Ketua DPRD Balikpapan Abdulloh bersama Tim Medis saat lakukan vaksinasi Covid-19. (Foto: Lilik)

Balikpapan, infosatu.co – Lanjutan vaksinasi Covid-19 Sinovac kembali bergulir dan digelar di Ruang Rapat Gabungan Gedung DPRD Balikpapan, Minggu (31/1/2021) mulai pukul 12.00 Wita.

Ketua DPRD Balikpapan Abdulloh saat menerima vaksin Covid-19 Sinovac

Ketua DPRD Balikpapan Abdulloh telah disuntik vaksin oleh petugas medis dari Dinas Kesehatan Kota (DKK) Balikpapan.

Abdulloh pun menyatakan sikap mendukung dan turut mensukseskan kegiatan vaksinasi Covid-19.

“Saya mewakili legislatif sangat mensupport kegiatan vaksinasi Covid-19 yang dicanangkan oleh pemerintah pusat,” tutur Abdulloh kepada infosatu.co.

Untuk diketahui, beberapa waktu lalu Pemkot Balikpapan sudah menggelar vaksinasi Covid-19 pada Jumat (29/1/2021) yang ditujukan untuk Forkopimda Balikpapan serta diutamakan tenaga kesehatan (nakes) puskesmas dan rumah sakit di Balikpapan.

Senada, Kabag Humas Protokol DPRD Balikpapan Yosef Gunawan mengutarakan hari ini DPRD Balikpapan telah melaksanakan vaksinasi Covid-19 sebagai bentuk bukti dukungan penuh vaksinasi.

“Kegiatan terlaksana dengan baik dan lancar. Ini bagian sumbangsih dewan turut berpartisipasi jika vaksinasi Covid-19 Sinovac aman dan halal,” terangnya. (editor: irfan)

Related posts

Pemerintah dan CISAC Sepakat Perkuat Transparansi Pengelolaan Royalti Musisi Indonesia

Rizki

Menkum Resmikan 267 Posbakum di Jakarta, Dorong Akses Keadilan bagi Kaum Rentan

Martinus

Kemenkum Dorong Reformasi Tata Kelola Royalti Musik

Martinus

Leave a Comment

You cannot copy content of this page