infosatu.co
Dispora Bontang

16 Cabor akan Berlaga, 208 Atlet Bontang Siap Harumkan Nama Daerah di Popda PPU

Teks: Kabid Olahraga, Dispopar Kota Bontang, Andi Parenrengi saat menyampaikan laporannya.

Bontang, infosatu.co – Sebanyak 16 Cabang Olahraga (Cabor) asal Kota Bontang dipastikan siap berlaga dalam Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Kalimantan Timur (Kaltim) Tahun 2025 yang akan digelar di Penajam Paser Utara (PPU).

Kepala Bidang Olahraga, Dinas Pemuda Olahraga Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Dispoparekraf), yang juga menjabat sebagai Ketua Badan Pembina Olahraga Pelajar Seluruh Indonesia (Bapopsi) Kota Bontang, Andi Parenrengi, menyampaikan bahwa total kontingen yang akan diberangkatkan mencapai 208 atlet, terdiri dari 89 atlet putri dan 119 atlet putra.

“Selain atlet, kami juga memberangkatkan 46 pelatih yang akan mendampingi selama pelaksanaan Popda di PPU nanti,” ungkap Andi Parenrengi, Rabu 12 November 2025.

Menurutnya, kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi semata, tetapi juga wadah pembinaan dan pengembangan potensi atlet pelajar.

Melalui Popda, para atlet diharapkan mampu menunjukkan kemampuan terbaik mereka untuk melangkah ke tingkat yang lebih tinggi, baik provinsi, nasional, maupun internasional.

Andi menambahkan, semangat yang dibawa dalam ajang ini adalah sportivitas, kejujuran, dan pantang menyerah.

Ia menegaskan bahwa keberhasilan bukan hanya diukur dari medali, tetapi juga dari sikap dan perjuangan di arena pertandingan.

“Kami berharap seluruh atlet Kota Bontang bisa bertanding dengan menjunjung tinggi nilai sportivitas dan membawa nama Bontang dengan penuh kebanggaan. Jadikan Popda ini bukti bahwa pelajar Bontang mampu berprestasi dan mengharumkan daerah,” terangnya.

Dengan semangat yang terus dikobarkan, kontingen Bontang menargetkan hasil maksimal dalam Popda 2025.

“Dukungan dan doa masyarakat pun diharapkan menjadi energi tambahan bagi para atlet muda untuk memberikan yang terbaik bagi Kota Bontang,” jelas Andi Parenrengi.

Related posts

Dispopar Bontang Gelar Seminar Kewirausahaan, Dorong Pemuda Berani Berbisnis Mandiri

Asriani

Dispopar Bontang Berencana Gandeng Swasta Kembangkan Wisata Sungai Belanda

Asriani

Dispopar Bontang Siapkan Sertifikasi Tour Guide Tingkatkan Profesionalisme Wisata Lokal

Asriani

Leave a Comment

You cannot copy content of this page