Penulis: Lydia – Editor: Achmad
Bontang, infosatu.co – Mengantisipasi penyebaran Virus Corona di Kota Bontang, RSUD Taman Husada, siap siaga hadapi virus yang mematikan ini. Hal tersebut disampaikan oleh Dokter Spesialis Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi (Paru), Dr. Dian Ariani Sp.P, kepada infosatu.co di lantai 3 RSUD Taman Husada, Rabu (5/2/2020).
“Pihak manajemen, dokter, perawat dan semua bagian di rumah sakit ini siap siaga menghadapi penyebaran Virus Corona. Salah satunya seperti menyiapkan ruang isolasi,” jelasnya.
Menghadapi kesiap siagaan ini, pihak RSUD Taman Husada membuat tim khusus. Tim ini akan berkerja dan membuat alur penanganan pasien jika ada yang terjangkit virus tersebut.
“RSUD Taman Husada merupakan rumah sakit rujukan. Maka tidak heran, apabila pasien dari Puskesmas Bontang maupun luar kota akan datang ke rumah sakit ini. Jadi biasanya, kita membuat tim untuk kesiap siagaan ini,” terangnya.
Ia, juga mengungkapkan, hanya ada 1 ruang isolasi yang telah di sediakan untuk menghadapi virus corona, dengan 2 tempat tidur.
“Karena memang ruang isolasi disini terbatas. Itu ruangan yang hanya kami pakai untuk memaksimalkan saja, dan kemungkinan ruang isolasi selanjutnya akan dibangun tahun depan,” tegasnya.