Kota Pasuruan, infosatu.co – Guna menjaga keselamatan serta kenyamanan berlalu lintas, Satlantas Polres Pasuruan Kota Polda Jawa Timur (Jatim) melaksanakan kegiatan pemeriksaan terhadap truk pengangkut tanah uruk yang digunakan untuk proyek pembangunan Sekolah Rakyat.
Kegiatan penertiban tersebut dilaksanakan di kawasan Simpang 4 Kebonagung serta wilayah Gondangwetan.
Dalam kegiatan ini, petugas Satlantas melakukan pengecekan kelengkapan surat-surat kendaraan sekaligus memastikan muatan tanah telah ditutup terpal secara maksimal agar tidak membahayakan pengguna jalan lainnya.
Kasat Lantas Polres Pasuruan Kota, AKP Amrullah Setiawan, menegaskan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan dengan pendekatan edukatif dan humanis.
“Pembangunan sekolah merupakan kepentingan bersama, namun keselamatan di jalan tetap menjadi prioritas. Muatan harus sesuai aturan dan ditutup rapat demi keamanan dan kenyamanan masyarakat,” ujarnya, Rabu 21 Januari 2026.
Selama kegiatan berlangsung, situasi berjalan aman dan kondusif. Petugas juga memberikan imbauan langsung kepada para pengemudi truk yang masih kurang rapi dalam menutup muatan tanah.
Satlantas Polres Pasuruan Kota menegaskan akan terus melakukan pemantauan serta edukasi secara berkelanjutan guna mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas di wilayah Kota Pasuruan.
