infosatu.co
PEMKOT SAMARINDA

Sangat Bermanfaat, Masyarakat Berharap Probebaya Dilanjutkan

Samarinda, infosatu.co – Wali Kota Samarinda Andi Harun menilai Program Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat (Probebaya) Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

Pasalnya, masyarakat sangat berharap agar Probebaya bisa terus berlanjut ke depan lantaran manfaatnya sangat dirasakan oleh masyarakat, baik infrastruktur maupun kegiatan pemberdayaan masyarakat.

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak terkait yang terus menerus mengawal Probebaya di lingkungan masing-masing hingga sampai pada titik kita bisa menyelesaikan dan menyerahkan kepada masyarakat,” ungkapnya usai kegiatan penyerahan simbolis bantuan Probebaya tahun 2022 di Pemancingan & Resto Mahkota, Jalan Rapak Mahang, Kelurahan Sungai Kapih, Kecamatan Sambutan, Kota Samarinda, Selasa (27/13/2022).

Politikus Gerindra itu juga mengatakan keberhasilan Probebaya tidak lepas dari kinerja para lurah dan camat yang selalu siap siaga ke lapangan meninjau dan menginformasikan jika ada keluhan masyarakat. Sehingga, memang perlu ada pola perubahan kepemimpinan yang dilakukan oleh pelayan masyarakat.

“Sebagian di kantor dan sebagian di lapangan. Supaya bisa memantau langsung perkembangan dan kebutuhan masyarakat. Dengan mengetahui masalah di lapangan, pasti program yang kita intervensi akan bisa terlaksana dan tepat sasaran, dan sekaligus membantu mengurai dan memecahkan secara bertahap permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat,” jelasnya.

“Itu tujuan. Pola kepemimpinan sekarang trennya seperti itu. Tidak lagi trennya seharian di kantor. Bukan cuma lurah, wali kota juga begitu, dan semua pimpinan OPD,” tandasnya.

Semisal Jembatan Sungai Kapih ketika dilaporkan oleh lurah membutuhkan anggaran besar di luar dari kemampuan Probebaya. Maka perlu dilakukan tinjauan lapangan. Jika memang mendesak maka perlu sesegera mungkin untuk dilakukan perbaikan.

“Pola kepemimpinan sekarang seperti itu. Sederhana, simpel tapi bermanfaat. Tidak melulu teori, berbelit-belit dan tidak terlalu berdampak,” tutupnya.

Related posts

12 Kubik Sampah Diangkut dari SKM, Andi Harun Serukan Aksi Nyata Jaga Lingkungan

infosatu

Inspektorat Samarinda Gerakkan OPD Sambut Kampanye Antikorupsi

Adi Rizki Ramadhan

Waode Rosliani: Banyak Warga Enggan Bawa Anak Berisiko Stunting ke Posyandu

Rosiana

Leave a Comment

You cannot copy content of this page