infosatu.co
NASIONAL

Plt Kasi Humas Polres Gowa Berikan Hadiah Lebaran ke Kaum Dhuafa

Gowa, infosatu.co – Humas Polres Gowa turun langsung memberikan bantuan sosial kepada warga yang kurang mampu berupa sembako, dalam mengisi bulan Ramadan tahun ini, Jumat (22/4/2022).

Dipimpin langsung Plt Kasi Humas Polres Gowa AKP Hasan Fadhlyh bersama personel humas lainnya mengunjungi seorang nenek bernama Nampa Dg Ngintang (80) yang tinggal di gubuk reyot bersama anak dan cucunya, Jalan BTN Sukma, Kelurahan Tompobalang, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa.

“Syukur Alhamdulillah, Jumat kali ini, personel Humas Polres Gowa bisa memberikan sedekah untuk warga yang tinggal di gubuk reyot bersama anak dan cucunya yang terbilang kurang mampu dan lansia,” katanya pada wartawan infosatu.co.

AKP Hasan mengatakan kehadiran Polri khususnya personel Humas Polres Gowa di tengah-tengah masyarakat sebagai wujud kepedulian Polri kepada masyarakat. Apalagi lanjut dua, ini bulan suci Ramadan dan menjelang hari raya Idulfitri.

“Semoga apa yang kami berikan dapat bermanfaat. Meski tak seberapa, namun bisa merasakan kehadiran kami di saat situasi yang sulit yang saat ini,” ungkap Plt Kasi Humas Polres Gowa tersebut.

AKP Hasan Fadhlyh baru menjabat sebagai Plt kasi Humas Polres Gowa menggantikan Kasi Humas sebelumnya AKP Tambunan, yang mendapat jabatan baru sebagai Kasat Sabhara Polres Pelabuhan Makassar.

Related posts

Gubernur DKI Jakarta Bantah Tangani Banjir dengan Cara Lama 

infosatu

Pemkab Probolinggo Salurkan Bansos untuk Warga Terdampak Banjir

Zainal Abidin

Strategi Penguatan Koperasi Berubah, Milenial–Gen Z Sasaran Komunikasi Kemenkop

Dhita Apriliani

Leave a Comment

You cannot copy content of this page