infosatu.co
NASIONAL

Kurangi Angka Stunting, Dinas Perikanan Cilacap Gelar Lomba Masak Olahan Ikan

Cilacap, infosatu.co – Terobosan baru dilakukan Dinas Perikanan Cilacap mengkampanyekan Gerakan Masyarakat Makan Ikan (Gemarikan) memeriahkan Hari Ikan Nasional 2021 yang jatuh pada tanggal 21 November dengan menggelar lomba masak olahan ikan tingkat Kabupaten Cilacap di Sekar Ageng Room Fave Hotel Cilacap, Rabu (24/11/2021) kemarin.

Kepala Dinas Perikanan Cilacap Ditiasa Pradipta menjelaskan jika lomba masak ikan ini bertujuan mengurangi angka stunting di Cilacap.

“Karena masih tingginya angka Stunting di Cilacap, diharapkan melalui lomba ini masyarakat khususnya anak-anak mau mengonsumsi ikan. Kita ketahui bersama bahwa ikan sangat bagus untuk mencerdaskan otak anak-anak,” kata Ditiasa.

Selain itu, ikan untuk generasi tangguh dan unggul untuk Indonesia lebih maju, lanjut Ditiasa, merupakan tema lomba masak ikan tersebut.

Lomba ini diikuti oleh 24 kelompok peserta dari 24 kecamatan yang ada di Cilacap.

Sementara itu, Wakil Ketua II Tim Penggerak (TP) PKK Cilacap Suswatiningsih Farid Ma’ruf dalam sambutannya mengatakan potensi perikanan yang cukup luas dimiliki oleh Cilacap, namun hal ini belum dimanfaatkan secara optimal, serta masih rendahnya konsumsi olahan ikan di masyarakat.

“Nilai gizi yang terkandung dalam ikan tidak kalah dengan daging sapi atau ayam, apalagi untuk perkembangan anak dan ibu hamil, kandungan gizi dalam ikan jauh lebih baik,” jelas Suswatiningsih.

Lebih lanjut Suswatiningsih juga berharap, menu dalam olahan ikan yang dilombakan dapat disebar luas ke masyarakat agar semakin banyak variasi makan dari olahan ikan yang bisa dikonsumsi.

“Melalui lomba ini diharapakan dapat membudayakan makan ikan dikalangan keluarga, dan hasil lomba ini juga.bisa di masyarakatkan melalui PKK bahkan sampai ke tingkat Dasa Wisma (Dawis),” harap Suswatiningsih.

Kriteria penilaian dalam lomba masak olahan ikan ini meliputi kreativitas, cara penyajian atau penampilan, cita rasa serta higienis dan aman dikonsumsi.

Peserta lomba ditantang untuk mengolah ikan Patin dalam tiga menu masakan olahan ikan masing-masing kategori menu keluarga, menu balita dan kudapan (snack).

Setelah melalui penjurian yang terdiri dari chef profesional, perwakilan dari TP PKK Pokja III dan perwakilan dari Dharma Wanita Persatuan Dinas Perikanan Cilacap berhasil menggondol juara ketiga peserta dari Kecamatan Karangpucung.

Selanjutnya menduduki peringkat kedua diraih dari peserta Kecamatan Maos dan sebagai juara pertama dengan menyajikan menu palung saus rica, lumpur pelangi, dan sweet fish red bean berhak disandang oleh peserta dari Kecamatan Cilacap Tengah. (editor: irfan)

Related posts

Dewan Pers Luncurkan Mekanisme Nasional Keselamatan Pers

Nur Alim

I Ketut Sudiharsa: Kenaikan Gaji Hakim 280 Persen, Lebih Banyak Mudarat dari pada Manfaatnya

Nur Alim

Teguh Santosa Terpilih Lagi, JMSI Siap Melaju Lebih Profesional

adinda

Leave a Comment

You cannot copy content of this page