infosatu.co
KALTIM

Kaltim Disebut Sentra Pemilihan Terbesar Putra Putri Pelajar Indonesia

Teks: PJ Nasional Putra Putri Pelajar Indonesia, Zulian Fatha Nurizal.

Samarinda, Infosatu.co – Penanggung Jawab (PJ) Nasional Putra Putri Pelajar Indonesia, Zulian Fatha Nurizal menyebut Kalimantan Timur (Kaltim) menjadi daerah dengan pelaksanaan pemilihan Putra Putri Pelajar Indonesia terbesar dibandingkan daerah lain di Indonesia.

Hal tersebut disampaikan Zulian dalam sambutannya pada malam puncak Pemilihan Putra Putri Pelajar Indonesia Kalimantan Timur, yang digelar di Aula Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kaltim, Rabu malam, 28 Januari 2026.

Zulian mengungkapkan bahwa dari rangkaian pemilihan yang telah digelar di berbagai provinsi, Kalimantan Timur mencatat jumlah peserta terbanyak, yakni 41 peserta.

“Ini pemilihan keempat yang saya hadiri. Sampai hari ini, Kalimantan Timur menjadi pemilihan daerah terbesar, bukan hanya di Kalimantan tetapi secara nasional,” ujarnya.

Ia turut menyampaikan apresiasi kepada panitia daerah, khususnya tim Kaltim yang dinilai berhasil menyelenggarakan kegiatan secara meriah dan profesional.

Zulian juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Kaltim, Pemerintah Kota Samarinda, para orang tua pelajar, kepala sekolah, serta seluruh pihak yang mendukung terselenggaranya acara tersebut.

Dalam kesempatan itu, Zulian turut menyapa Direktur Kebudayaan, Pariwisata, dan Ekonomi Kreatif Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN), Muhsin Palinrungi.

Ia pun menyampaikan harapan agar ke depan kegiatan karantina Putra Putri Pelajar Indonesia dapat digelar di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN).

Zulian menekankan pentingnya peran generasi muda Kalimantan dalam menyongsong masa depan Indonesia, seiring dengan pemindahan ibu kota negara ke Kalimantan Timur.

“Kalau ada yang bilang Jawa adalah kunci, maka Kalimantan adalah masa depan. Anak-anak Kalimantan adalah generasi masa depan Indonesia,” katanya.

Ia berharap dari ajang ini akan lahir generasi emas Indonesia, khususnya dari Kaltim.

Zulian juga menyinggung prestasi Putri Pelajar Indonesia 2024, Naeva Zahirah serta mendorong agar Kalimantan Timur kembali melahirkan pemenang nasional pada tahun berikutnya.

Menutup sambutannya, Zulian berharap agar ajang Putra Putri Pelajar Indonesia terus berkelanjutan di Kalimantan Timur dan menjadi wadah pembinaan generasi muda yang berprestasi dan berkarakter.

Related posts

Armansyah Nilai Positif Dukungan Pemprov Kaltim dalam Pelestarian Budaya

Dhita Apriliani

Pusaka Soroti Fungsi Kepolisian di Tengah Wacana Penempatan di Bawah Kementerian

Dhita Apriliani

Pusaka Siap Kawal Pembangunan Kalimantan dan IKN, Abdunnur: Ormas Adat Harus Berkontribusi

Andika

Leave a Comment

You cannot copy content of this page