Balikpapan, infosatu.co – Peresmian tempat pembuangan sampah (TPS) di wilayah Kelurahan Gunung Samarinda dilaksanakan, Rabu (29/9/2021).

Tempat sampah yang tadinya di pinggir jalan dan membuat pengendara motor sering jatuh dan kelihatan jorok karena berada di pertigaan jalan di Kelurahan Gunung Samarinda sekarang sudah berpindah di belakang Kimia Farma sekitar 200 meter dari TPS lama.
Hal ini hasil inisiasi Anggota DPRD Balikpapan Dapil Utara dari PKS Amin Hidayat untuk memperjuangkan dipindahnya TPS tersebut yang rumahnya tidak jauh dari TPS lama.
Amin Hidayat pun sangat menyayangkan dengan tidak diundangnya perwakilan dewan pada peresmian TPS Gunung Samarinda. Malah ada Anggota DPRD Balikpapan Dapil Barat yang diundang.
“Ada peresmian TPS di Kampung Timur di belakang Kimia Farma pindahan dari RT 34 Gunung Samarinda. Dan selama ini di daerah situ rawan sering ada kecelakaan di jalan. Bila sampah penuh melebar ke aspal jalan akhirnya banyak pengendara motor yang jatuh karena licin,” bebernya.
Ia melanjutkan semenjak dirinya masuk di dewan sudah melakukan inisiasi perbaikan.
“Saya sudah menginisiasinya. Kebetulan saya di Komisi III yang bermitra dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH). Bahkan sebelumnya dalam perjalanan, kami membawa DLH Kaltim ke Bogor,” jelasnya.
Kemudian, agar bak sampah itu segera dipindahkan karena tidak layak mengingat faktor kecelakaan dan jorok. Memang setelah ke sini beberapa bulan berikutnya dari pihak kelurahan menginisiasi untuk pembangunan jalan masuknya.
“Akhirnya bagi-bagi tugas saya sudah menginisiasi dari awal untuk segera pindahkan TPS itu. Terus segera dianggarkan untuk pengadaan ambrol TPS tersebut,” urainya.
Dan akhirnya di zaman Pak Tommy dari DLH dianggarkan dan dialokasikan untuk di TPS Kampung Timur itu. Jadi dapat penempatan ambrol di sana.
“Terakhir minta dipasangi lampu, saya pun sudah mengusulkan ke DLH untuk dipasang lampu untuk daerah masuknya dan itu sudah terealisasi,” ujarnya.
Kemudian, ada beberapa pihak yang berkontribusi termasuk lurah, LPM dan RT. Sampai akhirnya terealisasi bak sampah tersebut. Dan hari ini diresmikan dan bisa pindah di TPS baru. Namun, sangat menyayangkan dengan tidak diundangnya perwakilan dewan pada peresmian TPS Gunung Samarinda. Malah ada Anggota DPRD Balikpapan Dapil Barat yang diundang.
“Cuma yang sangat disayangkan pihak kelurahan maupun LPM di saat peresmian TPS ini, saya yang menginisiasi namun tidak diundang padahal saya sebagai anggota dewan dari Dapil Utara dan tempat TPS itu berdekatan dengan rumah saya,” ungkapnya sedikit kecewa.
Namun di sisi lain, wajar jika dirinya turut ikut bergembira karena yang diinginkan masyarakat sudah terwujud.
“Tetapi saya tidak diundang, seolah saya tidak ada peran di situ. Bahkan yang diundang itu malah dari Dapil lain. Sementara saya yang menginisiasi di situ dan dari mulai A sampai Z dan berakhir bisa terwujud dan bisa difungsikan,” tutupnya. (editor: irfan)