infosatu.co
KALTIM

Kehadiran Pusaka Perkuat Peran Suku Asli dan Pengabdian Masyarakat Adat Kalimantan

Teks: Ketua Harian Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Pusaka, Asia Muhidin (Infosatu.co/Dhita)

Samarinda, Infosatu.co – Persekutuan Suku Asli Kalimantan (Pusaka) memperingati Milad ke-21 sebagai momentum refleksi perjalanan organisasi.

Teks: Milad 21 Persekutuan Suku Asli Kalimantan (Infosatu.co/Dhita)

Juga sekaligus peneguhan komitmen dalam memperkuat peran masyarakat adat dan suku asli Kalimantan di berbagai bidang kehidupan.

Ketua Harian Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Pusaka, Asia Muhidin menyampaikan bahwa peringatan Milad ke-21 dimaknai sebagai sarana konsolidasi internal organisasi serta penguatan komitmen Pusaka dalam menjalankan misi di bidang organisasi.

Termasuk sosial ekonomi, adat dan budaya, lingkungan hidup, hingga kebangsaan, patriotisme, dan nasionalisme.

“Milad ke-21 ini menjadi momentum penting untuk refleksi organisasi, memperkuat konsolidasi, serta meneguhkan kembali peran dan komitmen Pusaka dalam menjalankan misi di berbagai aspek kehidupan,” ujarnya, Sabtu, 31 Januari 2026.

Selain itu, kegiatan Milad ini juga bertujuan memperkuat peran suku asli dan masyarakat adat Kalimantan dalam pengabdian kepada masyarakat luas.

Sekaligus meningkatkan sinergi dan kemitraan dengan berbagai pihak, seperti organisasi kemasyarakatan, Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM), pemerintah daerah, Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN), hingga pemerintah pusat.

Menurut Asia, peringatan ini merupakan bentuk penghormatan terhadap adat dan kearifan lokal, upaya menjaga serta meningkatkan martabat masyarakat adat dan suku asli Kalimantan.

Selain itu juga untuk mempererat kebhinekaan dan persatuan nasional, mendorong pelestarian lingkungan hidup, serta meningkatkan partisipasi masyarakat adat dalam berbagai bidang pembangunan.

Rangkaian kegiatan Milad ke-21 ini meliputi pengabdian dan bakti sosial keagamaan berupa pemberian santunan, penguatan adat dan budaya, seminar dan forum dialog masyarakat adat.

Juga kegiatan pelestarian lingkungan hidup melalui penghijauan dan penanaman tanaman buah lokal atau endemik.

Peringatan Milad ke-21 ini dihadiri sekitar 500 undangan yang terdiri dari tokoh agama, tokoh masyarakat, akademisi, pemuda, mahasiswa, mitra, simpatisan, serta pecinta Ormas Pusaka.

Menutup penyampaiannya, Asia Muhidin menyampaikan permohonan maaf apabila dalam penyelenggaraan kegiatan terdapat kekurangan, baik dari sisi fasilitas, pelayanan, sikap, maupun perbuatan.

Related posts

Armansyah Nilai Positif Dukungan Pemprov Kaltim dalam Pelestarian Budaya

Dhita Apriliani

Pusaka Soroti Fungsi Kepolisian di Tengah Wacana Penempatan di Bawah Kementerian

Dhita Apriliani

Pusaka Siap Kawal Pembangunan Kalimantan dan IKN, Abdunnur: Ormas Adat Harus Berkontribusi

Andika

Leave a Comment

You cannot copy content of this page