Samarinda, infosatu.co – Program seragam sekolah gratis dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim), mendapat sambutan positif dari para guru dan orang tua siswa di SMAN 2 Muara Kaman, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar).
Meski distribusi belum dilakukan, pihak sekolah menyatakan dukungan penuh dan berharap bantuan segera terealisasi karena tingginya kebutuhan siswa.

Guru Bimbingan Konseling (BK) SMAN 2 Muara Kaman, Hidayah, mengatakan bahwa program ini sangat berarti bagi siswa dan orang tua, mengingat sebagian besar berasal dari keluarga dengan kondisi ekonomi menengah ke bawah.
“Program ini sangat membantu pihak sekolah, orang tua, dan siswa. Di SMAN 2 Muara Kaman, bantuan ini memang sangat dibutuhkan,” ujarnya saat diwawancarai, Senin, 17 November 2025.
Menurutnya, pendataan penerima bantuan telah dilakukan sejak awal tahun ajaran baru. Sebanyak 196 siswa dari 7 rombel kelas telah didata untuk penerimaan seragam gratis, termasuk perlengkapan lainnya.
Bahkan pendataan untuk program makan gratis juga sudah dilakukan.
“Pendataan baju dan makan gratis sudah kami lakukan. Hanya saja sampai sekarang belum ada pendistribusian. Kami masih menunggu info berikutnya,” jelasnya.
Hidayah menyebut beberapa orang tua siswa kerap menanyakan perkembangan bantuan tersebut karena kebutuhan seragam.
Selama menunggu, pihak sekolah bersama komite terpaksa mengupayakan alternatif agar siswa tetap dapat mengenakan seragam yang sesuai.
“Orang tua sering bertanya, tapi kami belum bisa memberi kepastian. Kami hanya menunggu informasi resmi. Kami berharap program ini segera terlaksana karena siswa sangat membutuhkan,” tambahnya.

Menanggapi antusiasme dan kebutuhan sekolah-sekolah di daerah, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kaltim, Armin, memastikan bahwa distribusi seragam gratis akan dimulai dalam waktu dekat.
“Distribusi mulai tanggal 24 November dan berlangsung hingga Desember,” ungkap Armin dalam keterangan resmi baru-baru ini.
Ia menjelaskan bahwa proses pengadaan saat ini memasuki tahap akhir.
Pemprov telah menyiapkan anggaran Rp65 miliar untuk mendukung pelaksanaan program seragam gratis tahun 2025, yang diberikan kepada seluruh jenjang SMA/SMK, MAN, SLB, dan sekolah swasta se-Kaltim.
Armin juga meminta orang tua dan pihak sekolah agar tetap tenang menunggu proses distribusi yang dilakukan bertahap.
“Kami pastikan program ini direalisasikan tahun ini dan akan berlanjut tahun depan. Pemerintah berkomitmen penuh untuk keberlanjutan program ini,” tegasnya.
Dengan adanya program seragam gratis ini, Pemprov Kaltim berharap dapat mengurangi beban biaya pendidikan masyarakat dan memperkuat pemerataan layanan pendidikan hingga ke wilayah kecamatan seperti Muara Kaman.
Bagi SMAN 2 Muara Kaman, bantuan ini menjadi harapan besar untuk meringankan langkah para siswa dalam melanjutkan pendidikan dengan layak.
