
Penulis: Aunillah – Editor: Achmad
Samarinda, Infosatu.co – Usulan Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor, terkait untuk membangun rumah sakit isolasi menjadi hal yang menarik untuk dikaji. Hal ini disampaikan Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Kaltim, Rusman Yaqub.
Saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (4/2/2020) di Lantai .1 Gedung DPRD Provinsi Katim, dia mengatakan sangat menarik untuk dikaji lebih mendalam atas urgensi usulan wacana pembangunan rumah sakit isolasi oleh gubernur, berkenaan penyebaran virus Corona tersebut.
Akan tetapi pendapatnya, bukan karena marak berita virus Corona, lantas membuat rumah sakit, melainkan adalah bentuk pencegahan dan antisipasi terhadap penyakit- penyakit khusus yang menyebar.
“Oleh karena itu menurut saya polanya ada dua dalam pembuatannya, yaitu pertama membuat baru rumah sakit yang khusus menangani semacam itu, atau yang kedua, rumah sakit yang ada dibuatkan sebuah istalasi khusus untuk ruangan karantina penyakit yang menular seperti virus Corona,” ujarnya.
Selain itu, sebagai calon ibu kota negara atau sebagai penyangga ibu kota negara baru, di Kaltim sepatutnya harus memikirkan hal tersebut untuk membuat rumah sakit isolasi yang khusus menangani penyakit- penyakit yang berpotensi menyebarkan virus- virus masif.